SDN Darussalam di Kota Tangerang, pada hari Jumat 27 September 2024 melaksanakan kegiatan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program yang digagas oleh pemerintah pusat ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi dan kualitas kesehatan para siswa sekolah dasar di seluruh Indonesia.
Kepala UPT SDN Darussalam, H. Taufik Sannyoto, S.Pd., M.Pd., menyambut baik pelaksanaan program ini. “Kami sangat antusias dapat berpartisipasi dalam uji coba program Makan Bergizi Gratis. Ini merupakan langkah positif untuk memastikan anak-anak kita mendapatkan nutrisi yang cukup selama berada di sekolah,” ujarnya.
Program MBG merupakan salah satu inisiatif pemerintah dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia sejak usia dini. Melalui program ini, diharapkan dapat mengurangi angka stunting dan kekurangan gizi, serta membantu meringankan beban ekonomi orang tua.
Pelaksanaan uji coba di SDN Darussalam melibatkan seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6, dengan total peserta mencapai 516 anak. Menu yang disajikan telah melalui proses perencanaan yang matang dengan melibatkan ahli gizi dari Dinas Kesehatan Kota Tangerang.
Ibu Dwi Pranajuwita, AMG, selaku ahli gizi masyarakat dari Puskesmas Batusari Kota Tangerang, menjelaskan, “Kami sangat mendukung adanya kegiatan ini, dengan memantau cara pemberian makanan sehat dan mempertimbangkan kebutuhan gizi anak usia sekolah dasar, dengan komposisi karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral yang seimbang.”
Dalam uji coba hari ini, menu yang disajikan terdiri dari nasi putih, ayam asam manis, tempe orek, sayur capcay, buah pisang, dan susu. Porsi makanan disesuaikan dengan kebutuhan kalori anak-anak usia 7-12 tahun.
Proses persiapan dan penyajian makanan dilakukan dengan standar kebersihan dan keamanan pangan yang ketat. Tim dari ahli gizi Puskesmas Batusari, Kepala Kelurahan Batusari, Korwil Pendidikan Batuceper, dan Dinas Pendidikan Kota Tangerang melakukan pemantauan langsung untuk memastikan seluruh prosedur dijalankan dengan benar.
Sekdis Pendidikan Kota Tangerang, Bapak Totong Suwarto, S.Sos., M.Si., yang hadir dalam acara tersebut menyatakan dukungannya terhadap program ini. “Pelaksanaan Program MBG di SDN Darussalam, Alhamdulillah berjalan dengan baik dan lancar karena adanya kerjasama dari semua pihak yaitu mulai dari penyedia, kelurahan, puskesmas, korwil, pengawas kecamatan, dan para guru. Mudah-mudahan anak-anak senang dan sehat dengan adanya kegiatan makan bergizi gratis ini.” tutur beliau.
Sementara itu, Korwil Pendidikan Kecamatan Batuceper, yang hadir dalam acara tersebut, Bapak H. Irwan, S.Pd., M.Si., mengungkapkan “Hari ini saya didampingi oleh teman-teman pengawas, penilik, K3S, pengurus PGRI, dan para kepala sekolah, untuk memantau sekaligus sebagai pembelajaran bagi sekolah lain yang akan melaksanakan kegiatan ini, agar pelaksanaan MBG selanjutnya dapat lebih baik lagi dan ini program yang hebat, semoga semakin sukses dan semakin berkah untuk kita semua.” jelasnya.
Para siswa yang mengikuti program uji coba ini terlihat antusias. Salah satu siswa kelas 3, Adiba Shakila Rahman, mengungkapkan kegembirannya. “Makanannya enak. Saya jadi lebih semangat belajar kalau perutnya kenyang,” katanya dengan senyum lebar.
Pelaksanaan uji coba program MBG di SDN Darussalam tidak lepas dari tantangan. Salah satunya adalah penyesuaian jadwal makan siang yang harus diintegrasikan dengan jadwal belajar yang sudah ada. Namun, pihak sekolah berhasil mengatasi hal tersebut dengan melakukan penjadwalan ulang yang efisien.
“Kami membagi waktu makan bergizi ini menjadi dua sesi untuk menghindari perubahan rasa pada makanan dan memastikan semua siswa dapat makan dengan nyaman,” jelas Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Bapak Pujiono, S.Pd.
Program uji coba ini juga menjadi kesempatan bagi sekolah untuk mengedukasi siswa tentang pentingnya tidak membuang-buang makanan. “Kami mengajarkan kepada anak-anak untuk sebisa mungking menghabiskan porsi makanan mereka. Ini bagian dari pendidikan karakter yang penting,” tambah Ibu Yuli guru kelas 4.
Uji coba program Makan Bergizi Gratis di SDN Darussalam ini menjadi momen penting dalam upaya pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan anak-anak Indonesia. Dengan adanya program MBG, diharapkan generasi penerus bangsa dapat tumbuh menjadi individu yang sehat, cerdas, berprestasi, dan siap menghadapi tantangan di masa depan. Kedepannya, diperlukan sinergi yang kuat antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, sekolah, orang tua, dan masyarakat untuk memastikan keberlangsungan dan keberhasilan program Makan Bergizi Gratis ini. Sehingga, cita-cita untuk membangun generasi Indonesia yang unggul dapat terwujud melalui langkah nyata pemenuhan gizi sejak usia sekolah dasar.
Copyright © 2022 SDN Darussalam. all rights reserved.